Suara Dentuman Gegerkan Warga Jakarta, BMKG: Diduga dari Petir di Gunung Salak

ilustrasi petir. (Insiden/jorjjj) ----

JAKARTA-KEPSYENIN, Sejumlah warga di Jakarta terutama Jakarta Selatan dan Jakarta Timur mendengar suara dentuman yang cukup keras. Dentuman bahkan terdengar hingga dua kali. 

Warga melaporkan suara dentuman terdengar sebelum pukul 20.00 WIB. Heboh soal dentuman ini bahkan menjadi perbincangan di media sosial. 

Terkait dentuman yang didengar oleh warga Jakarta, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika memberikan pernyataannya. 

Melalui Kepala Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono, BMKG menduga suara dentuman itu berasal dari petir. 

"Hasil monitoring petir BMKG menggunakan peralatan lighting detector menunjukan adanya aktivitas petir sekitar Gunung Salak Bogor antara pukul 19.00-21.00 WIB, " ujarnya. 

Soal dugaan gempa, Daryono mengatakan BMKG tidak mencatat adanya aktivitas seistemik di Jakarta dan sekitarnya. 

"Suara dentuman malam ini tidak bersumber dari gempa bumi, tetapi ada dugaan bahwa suara tersebut bersumber dari petir. 

0/Post a Comment/Comments

Previous Post Next Post